Wisata Taman Irung Petruk Boyolali Jawa Tengah

 Taman Irung Petruk




    Taman Irung Petruk  atau sering disebut IP yang berlokasi di Dusun ll ,Genting, Kecamatan Cepogo,Kabupaten Boyolali,Jawa Tengah.Perjalanan dari Boyollai kota ke IP cukup menempuh 30 menit.

    IP adalah salah satu destinasi wisata yang ada di Cepogo. Dinamakan taman IP karena ada patung irung petruk yang cukup besar.Jalan di depan taman cukup menikung,pastikan hati hati ketika kalian akan ke taman IP.

HTM : 5.000
Parkir motor : 2.000
Parkir mobil : 5.000

    Di taman IP ini ada banyak sekali sport foto yang disediakan. Karena berada di dataran tinggi sehingga di taman IP kita dapat melihat pemandangan kabupaten boyolali.Jika kalian tidak kuat dingin pastikan mengenakan baju yang tebal,karena suhu di IP cukup dingin.
Kalian juga bisa menikmati matahari terbit di IP.

    Sambil berfoto foto kalian juga bisa pesan minuman dan makanan,disana tersedia gorengan yang masih hangat, ada juga makanan berat dan snack.Jika kalian kedinginan kalian bisa pesan minuman panas di sana.

    Ayo rencanakan liburanmu ke Taman Irung Petruk dengan mengajak keluarga,pacar,gebetan,teman atau siapapun.

Enjoy your holiday!!

Peta : FGV3+844, Jl. Magelang - Boyolali, Dusun II, Genting, Kec. Cepogo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah 57362, Indonesia

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kota Tua Semarang